Polsek Tegalsiwalan Polres Probolinggo – Dalam rangka memberikan pengamanan pada Obyek Vital yang ada di wilayah hukum Polsek Tegalsiwalan Polres Probolinggo, Aipda Jeri Akwari bersama 1 orang anggota melaksanakan patroli di BRI Unit Tegalsiwalan Desa Sumberbulu Kecamatan Tegalsiwalan Kabupaten Probolinggo.
Patroli adalah kegiatan rutin dilaksanakan oleh anggota Polsek Tegalsiwalan baik siang hari maupun malam hari dengan sasaran tempat-tempat yang rawan tindak kejahatan. Untuk patroli kali ini anggota Polsek Tegalsiwalan melaksanakan patroli BRI Unit Sumberbulu. Selain melaksanakan pemantauan di sekitar areal Atm BRI tidak lupa juga melaksanakan pengecekan didalam maupun diluar ATM, hal ini bertujuan untuk antisipasi adanya barang maupun benda yang bisa mengganggu kamtibmas.Dengan harapan, kegiatan patroli ini wilayah kecamatan Tegalsiwalan menjadi semakin aman juga kondusif.
Aipda Jeri Akwari mengatakan “Untuk meminimalisir tingkat kerawanan kriminalitas, patroli selalu di tingkatkan khususnya di obyek vital seperti Bank. Setiap melaksanakan patroli jangan lupa memberikan imbauan Kamtibmas kepada Satpam dan masyarakat yang sedang melakukan aktifitas perbankan, serta kewaspadaan agar selalu di tingkatkan.” Jelasnya.
Secara terpisah Kapolsek Tegalsiwalan AKP Wiyono mengatakan bahwa kegiatan patroli rutin ini sasaran tidak hanya Perbankan tapi semua obyek vital yang ada di wilayah Kecamatan Tegalsiwalan di lakukan patroli untuk mencegah terjadinya tindak kejahatan.
“Kita sambang Perbankan dulu mengingat situasi di Bank ramai sekali sehingga perlu adanya pemantauan untuk mengantisipasi adanya hal hal yang menjurus tindak pidana.” Tegas Kapolsek.
Dengan kehadiran Polri di tengah tengah masyarakat di harapkan dapat memberikan rasa nyaman dan aman, serta Polri meminta kepada masyarakat agar selalu waspada dan jangan lengah mengingat kejadian bisa menimpa siapapun dan tidak mengenal waktu. Dengan himbauan dan motivasi tersebut di harapkan warga bisa menjadi Polisi bagi dirinya sendiri.
Discussion about this post