Polsek Leces Polres Probolinggo – Dalam rangka perencanaan pembangunan desa untuk tahun anggaran 2025, Bhabinkamtibmas Desa Jorongan Aipda Hermanto ditemani Bhabinsa desa jorongan yakni Serda Vico menghadiri kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (Musrenbangdes) yang dilaksanakan di Balai Desa Jorongan. Acara ini dihadiri oleh Kepala Desa Jorongan, perangkat desa, serta tokoh masyarakat dan warga setempat.(08/10/2024)
Kegiatan Musrenbangdes ini bertujuan untuk menyusun rencana kerja pemerintah desa yang lebih efektif dan partisipatif. Dalam sambutannya, Kepala Desa Jorongan menyampaikan pentingnya peran serta masyarakat dalam menentukan prioritas pembangunan yang sesuai dengan kebutuhan desa.
Bhabinkamtibmas yang hadir dalam kegiatan ini memberikan arahan terkait pentingnya keamanan dan ketertiban masyarakat dalam setiap program yang akan dijalankan. Ia juga mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga situasi aman dan kondusif, sehingga program pembangunan dapat berjalan dengan baik.
Selama acara, masyarakat diberikan kesempatan untuk mengemukakan aspirasi dan usulan terkait pembangunan desa, yang selanjutnya akan dicatat dan dibahas untuk diusulkan dalam anggaran tahun 2025. Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan partisipasi masyarakat dan memperkuat sinergi antara pemerintah desa dan warganya.
Kegiatan Musrenbangdes diakhiri dengan penandatanganan berita acara, yang menandakan komitmen bersama dalam melaksanakan rencana pembangunan desa untuk kepentingan masyarakat Jorongan. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan pembangunan di Desa Jorongan dapat berjalan lebih baik dan sesuai dengan harapan masyarakat.
Discussion about this post