PROBOLINGGO – Anggota Polsek Gending melaksanakan patroli Blue light di jalur Pantura Desa Curahsawo, Kecamatan Gending, Senin (21-10-2024).
Kegiatan ini bertujuan untuk mengantisipasi tindak kejahatan 3C (Curas, Curat, dan Curanmor) serta menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di malam hari.
Selama patroli, petugas memantau arus lalu lintas dan memastikan tidak ada aktivitas mencurigakan di sepanjang jalur Pantura. Patroli Blue light dengan lampu rotator biru yang menyala bertujuan memberikan efek preventif agar pelaku kejahatan mengurungkan niatnya serta meningkatkan rasa aman bagi pengguna jalan.
“Patroli rutin ini kami lakukan untuk memastikan situasi tetap aman dan kondusif, khususnya di jalur rawan seperti Pantura,” ujar salah satu petugas Polsek Gending.
Hingga kegiatan berakhir, situasi di sepanjang jalur Pantura Desa Curahsawo terpantau aman dan terkendali tanpa kejadian menonjol. Polsek Gending berkomitmen untuk terus melakukan patroli rutin di titik-titik rawan guna mencegah tindak kejahatan dan menjaga stabilitas keamanan wilayah.
Masyarakat dan pengguna jalan diimbau untuk tetap waspada dan segera melapor kepada pihak kepolisian jika menemukan hal-hal yang mencurigakan.
Discussion about this post