Polsek Tegalsiwalan Polres Probolinggo – Dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan Kondusif di wilayah binaan, Bhabinkamtibmas Polsek Tegalsiwalan Aipda Supriatim bersama 1 orang anggota melaksanakan kegiatan sambang di Kantor Panwascam Tegalsiwalan.
Dalam kunjungannya selain untuk mempererat tali silaturahim, Bhabinkamtibmas melaksanakan kunjung ke Kantor Panwascam Tegalsiwalan guna berdialog dalam rangka berkoordinasi untuk antisipasi gangguan Kamtibmas menjelang Pilkada 2024 serentak.
Dalam kegiatan sambang tersebut, Bhbainkamtibmas menyampaikan bahwa dalam pengawasan baik Internal maupun eksternal menjelang pesta demokrasi tahun 2024 apabila terdapat kendala terkait pelanggaran Pemilu agar segera melaporkan ke Gakkumdu maupun Bawaslu, Polri siap bekerjasama memberikan dukungan dalam mensukseskan pelaksanaan Pilkada 2024.
Sambang yang dilakukan Bhabinkamtibmas Mangusari mendapat sambutan positif dari anggota Panwascam dengan menyampaikan, terima kasih serta siap untuk bekerjasama dalam rangka mensukseskan Pilkada 2024.
Secara terpisah Kapolsek Tegalsiwalan AKP Wiyono menyampaikan bahwa Panwascam dengan jajaran Polsek harus selalu kompak dalam mengawal penyelenggaraan Pemilu yang bertujuan untuk menciptakan pemilu yang berintegritas dan demokratis maka dari itu terus lakukan koordinasi secara rutin dengan Panwaslucam guna mensukseskan pemilu tahun 2024.
Discussion about this post